RESEP SUP TOM YAM SEAFOOD ENAK

RESEP SUP TOM YAM SEAFOOD ENAK. Sup Tom Yam atau Sop Tomyam adalah masakan khas Thailand namun disukai juga di Indonesia pertamakali mencoba Sup Tom Yum ini di restoran cepat saji Ola-ola Cirebon sensasi rasanya yang asam, asin, pedas, dan manis menjadi satu setelah itu menjadi ketagihan dan terus berlangganan tapi di Ola-ola cabang Bandung tapi karena penasaran ingin membuat sendiri akhirnya mencari resep yang sesuai dan jadilah Tom yam soup bikinan sendiri ala kreasimasakanbaru.blogspot.com tapi rasanya ga kalah sedap sama tom yam ola-ola. Berikut resep Tomyam yang enak dilengkapi dengan cara muda bikin sendiri :

BAHAN :
  • 8 ekor udang
  • 4 ekor cumi-cumi
  • 8 buah jamur kancing
  • 800 ml air
BUMBU :
  • ½ blok kaldu ayam
  • 3 siung bawang merah, iris
  • 4 buah cabe segar
  • 4 buah cabe kering
  • 2 cm lengkuas
  • 8 sdm air jeruk nipis
  • 1 batang sereh
  • 2 lbr daun jeruk
  • 2 sdm bumbu instan Tom yam
  • 1 sdt pasta cabai
  • 1,5 sdm kecap ikan
  • 10 sdm susu cair
  • garam secukupnya
  • daun ketumbar untuk taburan
CARA MEMBUAT SUP TOM YAM SEAFOOD ENAK :
  1. Masak air hingga mendidih
  2. Masukkan kaldu ayam, bawang merah, serai, lengkuas, daun jeruk. Rasak sampai kecoklatan ringan dan wangi.
  3. Masukkan jamur kancing.
  4. Masukkan bumbu instan Tomyam, pasta cabai dan kecap ikan.
  5. Masukkan udang dan cumi-cumi, segera matikan api ketika air mendidih dan udang merah.
  6. Masukkan air jeruk nipis, lalu taburi daun ketumbar.
  7. Tom yam lezat siap untuk dihidangkan
TIPS & TRICKS :
  • Jangan terlalu lama saat memasak udang dan cumi-cumi, karena jika terlalu lama udang dan cumi-cumi akan terasa alot dan kurang enak.

Share
Share
Share
Berlangganan Artikel Pada Blog Ini Yuk! Masukkan Email Valid

RESEP SUP TOM YAM SEAFOOD ENAK