RESEP SWIKE KUAH PURWODADI ASLI KODOK

CARA MEMBUAT SWIKE KUAH PURWODADI ASLI. Gara-gara lihat teman di Kopo Sayati Bandung makan swike daging kodok/katak goreng kelihatannya enak, sebut saja namanya kang Maman dengan lahapnya makan daging swike goreng dengan bumbu khusus sepintas mirip dengan daging ayam dilihat dari serat dan warnanya yang putih. Tiba-tiba saya jadi ingat kalau di kota Purwodadi adalah ibu kota Kabupaten Grobogan sekaligus nama sebuah kecamatan di Kabupaten Grobogan, Provinsi Jawa Tengah bagian timur.

Swike Kuah Purwodadi Spesial

Swike bagi masyarakat kota purwodadi grobogan sudah tidak asing lagi dengan makan spesial ini, menu makanan dengan bahan dasar kodok menjadi ciri kas kota tersebut. bahkan kota-kota, seperti jakarta, bandung, semarang, dan jogjakarta ada beberapa rumah makan yg menjajakan sajian hidangan menu swike tersebut.

Bila anda datang atau kebetulan lewat purwodadi g ada salahnya mencicipinya. swike adalah kodok (kaki kodok ) yg dimasak dg bumbu bawang putih,tauco,garam lada dan diberi taburan bawang goreng diatasnya dan nasi putih.

BAHAN :
  • 500 gram paha kodok
  • 500 cc air
  • 3 sendok makan minyak
  • 2 sendok makan taoco, haluskan
  • 3 buah jahe, iris tebal ukuran 2 mm
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 5 siung bawang putih, memarkan
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 3 sendok makan kecap manis
  • 2 batang seledri, iris kasar
  • 1 sendok teh garam
CARA MEMASAK SWIKE KUAH PURWODADI :
  1. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan jahe hingga kuning, lalu tambahkan taoco, aduk rata
  2. Masukkan paha kodok, kecap manis, dan merica bubuk, aduk rata, masak hingga paha kodok menjadi kaku
  3. Tambahkan air, aduk rata, kecilkan api, masak sekitar 30 menit
  4. Tambahkan gula dan garam, aduk rata, angkat dari api, lalu taburi atasnya dengan seledri
  5. Biasanya swike disajikan bersama-sama dengan jeruk nipis, kecap manis, dan cabai rawit

Share
Share
Share
Berlangganan Artikel Pada Blog Ini Yuk! Masukkan Email Valid

RESEP SWIKE KUAH PURWODADI ASLI KODOK